Beranda Another Region News Dilakukan secara Humanis, Kapolsek Seririt Minta Masyarakat Ikuti Protokol Kesehatan

Dilakukan secara Humanis, Kapolsek Seririt Minta Masyarakat Ikuti Protokol Kesehatan

Hosting Indonesia

ist

Kapolsek Seririt Kompol I Gede Juli, SIP.

 

SINGARAJA (BALIVIRAL NEWS) –

Sehubungan dengan operasi aman nusa, istilah New Normal diganti dengan istilah barunya Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), Polsek Seririt jajaran Polres Buleleng dalam hal Adaptasi Kebiasaan Baru melakukan langkah-langkah membiasakan masyarakat melaksanakan protokol kesehatan. “Anggota kami yang terlibat dalam operasi aman nusa mendatangi pasar tradisional yang ada di Seririt,” tegas Kapolsek Seririt, Kompol I Gede Juli, SIP.

Menurutnya, terdapat satu pasar tradisional yang buka selalu dari pukul 06.00 sampai pasar tutup tetap melaksanakan kedisiplinan berupa penyediaan masker. Begitu baru masuk disiapkan tempat cuci tangan dan sabun, handsenitizer. “Kami berikan anjuran-anjuran tentang penggunaan masker maupun hal lainnya di tempat-tempat strategis, baik ditujukan kepada pengunjung pasar maupun penjual yang ada di pasar,” jelas Kapolsek Gede Juli.

Menurutnya, selain dipasar tradisional, anjuran protokol kesehatan juga dilakukan di pasar pasar modern, tempat wisata, dan juga di rumah sakit. “Di rumah sakit yang ada di Seririt dan juga apotek, kami selalu mengecek keberadaan pengunjung selalu pakai masker dan juga tempat cuci tangan serta juga himbauan tentang wajib pemakaian masker,” ujarnya.

Diungkapkan, dalam melakukan operasi dilakukan dengan humanis, memberikan imbauan dan pengawasan penerapan protokol kesehatan yang baik. Imbauan-imbauan itu menyangkut operasional yang dilakukan setiap hari dengan tanpa bosennya dan juga di jalan raya minimal melaksanakan satu atau dua rahasia. “Minimal dua kali sehari, pagi, siang, dan malam selalu kami anjurkan bahwa pengendara sepeda motor itu harus wajib memakai masker dan juga pengemudi mobil kami wajibkan harus memakai masker,” ucapnya.

“Apabila kami temukan di jalan tidak memakai masker yang melanggar protokol kesehatan kami suruh pulang untuk melengkapi dengan memakai masker. Namun tentunya kami lakukan secara humanis,” tegas Kompol Juli.

Baca Juga  Wagub Bali Cok. Ace Minta Pengembangan Potensi Pariwisata tak Lupakan Keberadaan dan Keterlibatan Warga Lokal Bali

Iapun berharap ke depannya, dari pihak Polres Buleleng dalam hal ini Polsek Seririt tentunya berharap di era adaptasi kebiasaan baru, masyarakat bisa mentaati protokol kesehatan. “Jadi bila hal ini bisa dilakukan secara disiplin, maka ke depannya masyarakat itu akan terbiasa keluar rumah untuk selalu menggunakan masker, di tempat umum yang ada fasilitas cuci tangan, akan dilakukan mencuci tangan. Sehingga apabila tidak memakai masker, maja dia merasa kurang nyaman dan menyadari bersama, bahwa yang namanya covid-19 itu tidak mengenal orang tidak mengenal tempat di mana pun bisa terjadi. Untuk itu kami punya kewajiban baik secara moril bahwa kami mendisiplinkan masyarakat tanpa bosan,” tandas Kapolsek Juli seijin Kapolres Buleleng AKBP Made Sinar Subawa, SIK, M.H.

Editor Wes Arimbawa

Hosting Indonesia