bvn/sar
Pengacara Siti Sapura alias Ipung.
DENPASAR (BALIVIRALNEWS) –
Pengacara tenar Siti Sapura alias Ipung, Jumat (6/5/2022) menggelar halal bilahal dengan kalangan wartawan dan sejumlah undangan lainnya. Pada kesempatan tersebut, Ipung meyatakan tekadnya untuk tetap membela anak-anak dan kaum perempuan agar terbebas dari kekerasan baik fisik maupun seksual.
Pada kesempatan itu, pengacara sukses asal Serangan, Denpasar Selatan tersebut menyatakan terima kasihnya kepada kalangan wartawan yang telah men-support apa yang menjadi perjuangannya selama ini. “Tanpa wartawan, kami tak ada artinya apa-apa,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Ipung juga sempat menyampaikan pengalaman getirnya ketika masih anak-anak hingga menjalani masa kuliah. Dia pun menunjuk seorang kawannya yang membantunya saat mahasiswa dengan memberinya dua stel pakaian serta sepatu. “Berkat bantuan tersebut, saya bisa melanjutkan kuliah,” ujarnya lagi.

Ipung saat halal bihalal dengan wartawan.
Satu pengalaman lagi yang disampaikan, saat dia diuber-uber debt collector karena terlambat membayar cicilan motor bututnya. “Pada akhirnya motor tersebut juga diambil alih oleh diler karena tak mampu membayarnya lagi,” ujarnya mengenang masa-masa sulitnya dulu.
Mendengar tekad untuk tetap memperjuangkan kaum perempuan dan anak-anak dari kekerasan fisik dan seksual, kalangan wartawan sontak memberi dukungan. “Untuk perjuangan ini, kami media siap mendukung penuh Mbak Ipung. Semoga Mbak Ipung tetap semangat sehingga kasus-kasus kekerasan pada anak dan perempuan bisa ditekan seminimal mungkin,” ujar salaah seorang wartawan mewakili teman-teman wartawan lainnya.
Halal bihalal yang digelar di Jalan Pulau Buton, kantor Ipung, diakhiri dengan santap ketupat bersama. Acara juga dimeriahkan dengan hiburan. (sar/bvn)









































