Beranda Badung News Pascapembongkaran Bangunan di Pantai Bingin, Made Sumerta Minta Dibuat KUBE Bagi Warga...

Pascapembongkaran Bangunan di Pantai Bingin, Made Sumerta Minta Dibuat KUBE Bagi Warga Terdampak

bvn/sar

Anggota DPRD Badung Made Sumerta.

 

MANGUPURA (BALIVIRALNEWS) –

Anggota DPRD Kabupaten Badung yang juga Bendesa Adat Pecatu Made Sumerta meminta Pemkab Badung untuk membuat semacam Kelompok Usaha Bersama (KUBE) bagi warga yang terdampak pasca pembongkaran bangunan pariwisata di pantai Bingin, Pecatu, Kuta Selatan. Hal itu diungkapkannya saat menghadiri pembongkaran yang dipimpin langsung Gubernur Bali dan Bupati Badung tersebut, Senin (21/7/2025).

Mantan Ketua Komisi IV DPRD Badung tersebut menolak jika lahan milik Pemkab Badung tersebut akan dikelola lagi oleh investor. “Kami menolak jika lahan tersebut dikelola oleh pemodal besar,” tegasnya.

Pembuatan KUBE, tegasnya, akan memberi dampak ekonomis bagi warga yang selama ini menggantungkan hidup dari fasilitas pariwisata di pantai Bingin. “Setelah dibongkar, tentu saja mereka kehilangan mata pencarian dan kehilangan pendapatan,” tegasnya.

PembangunanKUBE dan cemacamnya yang ditujukan langsung kepada awarga terdampak tentu saja harus difasilitasi dari aspek legalnya. Dengan begitu, mereka pun tidak ada perasaan waswas lagi dalam berusaha. “Prinsipnya, kami minta lahan tersebut digunakan untuk kepentingan masyarakat,” ujarnya.

Seperti diketahui, Gubernur Bali Wayan Koster dan Bupati badung turun langsung untuk memimpin pembongkaran sejumlah bangunan atau fasilitas pariwisata di pantai Bingin. Setelah melakukan pembongkaran secara simbolis, pembongkaran dilanjutkan oleh puluhan tukang bangunan dan ditarget selsai dalam waktu satu bulan.

Saat pembongkaran dilakukan, puluhan warga yang mengaku menggantungkan hidup di pantai Bingin berteriak-teriak untuk menunda pembongkaran. Pembongkaran ini dipastikan menghilangkan pendapatan mereka. Mereka terus meneriakkan penundaan, namun pembongkaran pun berjalan terus. (sar)

Baca Juga  Bahas Infrastruktur Dalam Bali Era Baru, Ny. Putri Koster Jadi Narasumber Dalam Dialog Interaktif RRI Singaraja "PKK Menyapa"