ist
WTM LONDON – Kepala BPPD Badung GN Rai Surya Wijaya (kanan) didampingi Kadis Pariwisata Badung Made Badra saat memaparkan hasil promosinya ke WTM London.
MANGUPURA (BALIVIRAL NEWS) –
Badung kembali menggelar promosi pariwisata. Kali ini yang disasar World Travel Market (WTM) London. Targetnya, mampu menarik tambahan 150.000 wisatawan Eropa atau naik 20 persen dari target sebelumnya yakni 600.000 orang.
Promosi yangberlangsung 7-9 November 2019 lalu tersebut dilakukan Dinas Pariwisata (Dispar) Badung bersama Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD). Promosi tersebut dipimpin Wakil Bupati Badung, I Ketut Suiasa.
Kadispar Badung, I Made Badra mengatakan, dalam kesempatan tersebut juga diadakan table top di Hardrock Hotel London. Di hadapan 46 buyer, dipaparkan mengenai daya tarik pariwisata Bali, termasuk Badung. “Mereka sangat menyambut baik,” ungkapnya, Selasa (12/11).
Sementara itu, Kepala BPPD Badung, IGN Rai Suryawijaya menerangkan, promosi didukung oleh KBRI, perusahaan penerbangan, dan partner pariwisata. “Inggris itu ada sekitar 60 juta penduduk. Target kami, ada penambahan kunjungan 150 ribu. Sehingga nantinya total jadi 600 ribu, atau meningkat sekitar 20 persen,” ungkapnya.
Menurut Rai yang juga Ketua PHRI Badung, promosi harus tetap dilakukan, meski anggaran cukup kecil. Sebab, sangat penting untuk mendongkrak kunjungan wisatawan ke Badung. “Kita harus looking atau moving forward. Meski dana kecil, kita harus tetap bergerak. Karena sesuai harapan Bapak Presiden, pariwisata bisa menjadi sumber devisa terbesar,” jelasnya.
Ditambahkan Badra, saat ini target kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang dipasang tahun ini yakni 6 juta orang. Sementara yang sudah tercapai sekitar 4,8 juta wisatawan. Sisa selama dua bulan ini, pihaknya optimistis angka 6 juta bisa tercapai. Bahkan mungkin lebih. “Sementara tahun depan, kami pasang target 6,2 juta wisman,” tandasnya.
Editor Devi Karuna








































