Beranda Berita Utama Tim Yustisi Denpasar Temukan 9 Orang Pelanggar Prokes di TL Jalan Antasura-Astasura

Tim Yustisi Denpasar Temukan 9 Orang Pelanggar Prokes di TL Jalan Antasura-Astasura

ist

PELANGGAR – Operasi yustisi yang digelar di Jalan Antasura-Astasura menjaring 9 pelanggar prokes, Selasa (18/5).

 

DENPASAR (BALIVIRALNEWS) –

Tim Yustisi Kota Denpasar melaksanakan operasi pemantauan protokol kesehatan guna meminimalisir penyebaran penularan virus covid-19 di Kota Denpasar. Dalam giat kali ini terjaring 9 orang di Traffic Light (TL) Jalan Antasura – Jalan Astasura, Desa Peguyangan Kangin Denpasar Utara pada Selasa (18/5).

Kasatpol PP Kota Denpasar, I Dewa Anom Sayoga saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menindaklanjuti Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat(PPKM) skala mikro berbasis Desa/Kelurahan. Dalam pelaksanaan penerapan disiplin protokol kesehatan ini pihaknya lebih menyasar kepada masyarakat dan pengendara yang belum menaati protokol kesehatan yang melintas di simpang Jalan Antasura – Jalan Astasura.

Lebih lanjut dikatakannya, kali ini pihaknya menjaring 9 orang pelanggar. Lima dari 9 orang tersebut dikenakan denda administrasi Rp 100 ribu karena didapati tidak menggunakan masker saat bepergian. “Sementara 4 orang lainnya kami berikan pembinaan serta edukasi karena kurang sempurna menggunakan masker, sehingga mereka dapat menggunakan sarana prokes dengan benar dan tidak mengulangi kesalahannya kembali. Selain kegiatan pemantauan pelaksanaan prokes, kami juga melaksanakan rapid test antigen kepada beberapa pengendara,” ujar Dewa Sayoga.

Selebihnya dikatakan Dewa Sayoga, selain pelanggar prokes, saat pelaksanaan pemantauan prokes pihaknya juga mendapati seorang laki-laki tanpa identitas diri seperti KTP atau suket. Namun orang tersebut mengaku bernama Ranjid Sing/Khan, usia 52 tahun dengan tujuan berlibur ke Bali. “Karena orang tersebut tidak membawa identitas diri seperti KTP maupun suket, maka orang tersebut kami amankan dahulu di kantor Satpol PP Kota Denpasar untuk dikoordinasikan lebih lanjut dengan tim medis dan dinas sosial,” ujarnya.

Baca Juga  Jadi Pengusaha, Menparekraf Sandiaga Uno Dukung Mahasiswa ITB STIKOM Bali Asah Jiwa "Entrepreneur"

“Kami berharap dengan rutin dilaksanakan pemantauan protokol kesehatan ini dapat meningkatkan keamanan dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya penerapan prokes khususnya di masa pandemi ini, baik itu menjaga kesehatan, menjaga jarak, menggunakan masker, cuci tangan, dan menggunakan sanitizer sehingga kita semua terhindar dari penularan virus covid19,” pungkas Dewa Sayoga.

Editor Anggie Karinasari