Beranda Berita Utama Peringati HUT Ke-80 RI, Banjar Kertasari Gelar Jalan Santai Berhadiah dan Beri...

Peringati HUT Ke-80 RI, Banjar Kertasari Gelar Jalan Santai Berhadiah dan Beri Uang Pembinaan Bagi Siswa Berprestasi

bvn/r

SEMARAK 17 AGUSTUS – Serangkaian peringatan HUT ke-80 RI, Banjar Kertasari Peguyangan menggelar “Semarak 17 Agustus” dengan sejumlah kegiatan.

 

DENPASAR (BALIVIRALNEWS) –

Serangkaian HUT ke-80 Republik Indonesia (RI), Banjar Kertasari di Kelurahan Peguyangan menggelar sejumlah kegiatan. Selain jalan santai berhadiah, senam sehat, sek kesehatan gratis, cek mata gratis, lomba anak-anak, acara hiburan dan tersedia juga stand UMKM. Satu lagi, Banjar Kertasari juga memberikan uang pembinaan kepada siswa berprestasi di wilayah Banjar Kertasari baik secara akademis maupun non-akademis.

Hal tersebut diungkapkan Kelian Banjar Kertasari Peguyangan Gusti Ngurah Sardula didampingi Kepala Lingkungan Kertasari Ketut Sunaka saat dihubungi Kamis (14/8/2025). “Peringatan HUT RI tersebut digelar agar generasi muda dapat memahami arti kemerdekaan dan menghormati perjuangan para pejuang kemerdekaan negara RI,” ujar Gusti Ngurah Sardula.

Semua kegiatan ini, tegas Sardula, akan digelar pada Sabtu (16/8) mendatang, mulai pukul 06.30 hingga selesai. Tempatnya di halaman parkir Sekolah Candra Kasih.

Untuk semua kegiatan ini, Sardula mengundang seluruh warga banjar, lembaga pendidikan maupun lembaga swasta yang ada di wilayah Banjar Kertasari untuk bisa berpartisipasi mengikuti kegiatan tersebut. “Bagi yang beruntung melalui undian doorprize disiapkan hadiah utama berupa sepeda listrik serta banyak lagi hadiah hiburan lainnya,” tegas mantan pegawai Pemkot Denpasar tersebut.

Ditanya mengenai uang pembinaan, Gusti Ngurah Sardula menuyatakan diberikan kepada siswa baik dari sisi akademik maupun non-akademik. Dari sisi akademik, uang pembinaan diberikan kepada siswa yang meraih peringkat I, II, dan III di tiap tingkatan SD, SMP dan SMA/SMK. “Uang pembinaan untuk akademis, untuk peringkat I Rp 400.000, peringkat II Rp 300.000, dan peringkat III Rp 250.000,” katanya sembari menambahkan, jumlahnya tak terbatas. Berapa pun siswa yang memperoleh prestasi akan diberikan dana pembinaan ini.

Baca Juga  KPPBC Denpasar Musnahkan 14.000 Batang Rokok Ilegal dan 10.000 Mililiter MMEA Ilegal

Untuk prestasi non-akademik, katanya, diberikan kepada siswa atau warga yang memperoleh prestasi baik di olah raga, seni dan sebagainya. Prestasi di skup nasional, peringkat I akan mendapatkan Rp 500.000, peringkat II memperoleh Rp 400.000, dan peringkat III mendapatkan Rp 300.000. Untuk skup provinsi, juara I memperoleh Rp 400.000, peringkat II memperoleh Rp 300.000, dan peringkat III mendapatkan Rp 250.000. “Untuk skup Kota Denpasar, peringkat I mendapatkan Rp 300.000, peringkat II Rp 250.000, dan peringkat III mendapatkan Rp 200.000,” ujarnya.

Acara ini didukung sejumlah sponsor, di antaranya dari Lurah Peguyangan, tokoh banjar I Nengah Suta, Prodi IK Mata Fakultas Kedokteran Unud, Klinik Gaharu, Prodi Sarjana Fisioterafi dan Profesi Fisioterafi Fakultas Kedokteran Unud, Ayam Guling Enakko, KSU Kertasari, SD Candrakasih, tokoh masyarakat Wayan Muntra, dan Grup Senam Lolita Taman Lumintang. Selain sponsor, kegiatan ini juga memperoleh partisipasi dari LPD Desa Adat Peguyangan, KKN Universitas Warmadewa, TK Candrakasih dan Fuji Academy. (sar)