Beranda Badung News Ketua Bapemperda DPRD Badung Sugita Putra Terima Kunjungan DPRD Lombok Utara

Ketua Bapemperda DPRD Badung Sugita Putra Terima Kunjungan DPRD Lombok Utara

sar

LOMBOK UTARA – Ketua Bapemperda DPRD Badung Wayan Sugita Putra menerima kunjungan DPRD Lombok Utara, Rabu (13/4/2022).

 

MANGUPURA (BALIVIRALNEWS) –

Ketua Badan Pembuat Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Badung, Rabu (13/4/2022) menerima kunjungan DPRD Kabupaten Lombok Utara. Kunjungan ini untuk melakukan studi komparasi terkait mekanisme Badan Musyawarah (Bamus).

Rombongan DPRD Lombok Utara dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD H. Burhan M. Nur bersama sejumlah anggotanya seperti Zainudin, Kamah Yudiarto, Lalu Muhamad Zaki, H. Yusuf, Ruhaiman, AMd, Arif Usman, Saparudin, Rianto SG, Ikhwanudin, S.Ag. dan Salitep. Rombongan juga didampingi Sekretaris Dewan Kartady Haris.

Ditanya usai penerimaan kunjungan, Wayan Sugita Putra menegaskan, kunjungan rombongan DPRD Lombok Utara hanya untuk studi banding mengenai teknis Bamus. “Mereka hanya ingin tahu bagaimana mekanisme badan musyawarah (bamus) di DPRD Badung,” ujar politisi PDI Perjuangan asal Kuta Selatan tersebut.

Anggota DPRD Lombok Utara

Dia menegaskan, mekanisme bamus di DPRD Badung dilakukan setiap bulan.  “Kita tadi menerima badan Musyawarahnya. Poin-poin yang ingin dikomparasikan sama DPRD Lombok Utara terkait dengan penyusunan jadwal,” tegasnya.

Di situ (Lombok Utara, red) memakai penyusunan jadwalnya per masa sidang, kalau DPRD Badung memakai per bulan. Jika ada perubahan-perubahan di dalam bulan berjalan, ya kita kembali melakukan paripurna. Kalau kita di sini seperti itu dan kita sudah sampaikan,” katanya.

Selesai tatap muka dan tanya jawab, acara diisi dengan tukar-menukar cenderamata dan berfoto bersama. (sar/bvn)

Baca Juga  Tampilkan 4 Pembicara, TBM Janar Duta 2023 Gelar Seminar Nasional