bvn/hmbad
KERTA WISESA – Wabup Ketut Suiasa menghadiri Penutupan Kejurda VII Perguruan Pencak Silat Kertha Wisesa di Padepokan PPS Pusat Kertha Wisesa, Minggu (3/12).
MANGUPURA (BALIVIRALNEWS) –
Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa selaku Ketua IPSI Provinsi Bali, menghadiri Penutupan Kejurda VII serangkaian dengan Peringatan HUT ke-73 Perguruan Pencak Silat (PPS) Kertha Wisesa bertempat di Padepokan PPS Pusat Kertha Wisesa Jalan Bedugul No. 68 Lingkungan Banjar Gadon, Kerobokan, Kuta Utara, Minggu (3/12).
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Yang Mulia Dewan Guru Pusat PPS Kertha Wisesa l Made Arta, Guru Besar Pusat PPS Kertha Wisesa Ketut Yutamana Selamat, Ketua Dewan Pendekar Pusat PPS Kertha Wisesa AA Oka Budatama, Ketua Dewan Pimpinan Pusat PPS Kertha Wisesa Ketut Widiana Karya, Sekjen DPP PPS Kertha Wisesa Made Juwana, Ketua DPD Wilayah Bali PPS Kertha Wisesa AA Ngurah Gede Widiada, Ketua DPC PPS Kertha Wisesa Kabupaten/Kota se-Bali, Wasit Juri Kadek Sudiarta, Pelatih Wayan Sulantara, Ketua Harian DPD Wilayah Bali PPS Kertha Wisesa Komang Merta, anggota DPR RI AA Bagus Adi Mahendra, perwakilan Camat Kuta Utara, Lurah Kerobokan Kaja lGAN Marhaena Yasana Putra, Kelihan Adat/Dinas Banjar Gadon beserta atlet PPS Kertha Wisesa seluruh Bali.
Pada kegiatan yang bertemakan “Junjung Tinggi Sportivitas” tersebut dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh Wabup Suiasa. Sebagai bentuk dukungan dan motivasi pemerintah, Wabup Suiasa juga menyerahkan bantuan dana kegiatan kesra Rp 30 juta yang diterima Ketua Panitia Penyelenggara I Putu Ari Purnawan serta disaksikan langsung oleh seluruh hadirin.
Wabup Suiasa sekaligus Ketua IPSI Bali dalam sambutannya mengatakan, sebagai Ketua IPSI Bali merasa senang dan berbahagia serta sangat mengapresiasi terlaksananya Kejurda VII yang dilaksanakan PPS Kertha Wisesa Bali yang telah memberikan kontribusi positif dan produktif dalam pengembangan kemajuan IPSI di Bali. Lebih lanjut dikatakan, PPS Kertha Wisesa selalu tumbuh hidup dan berkembang serta selalu mendapatkan kepercayaan dari masyarakat. “Sebagai komponen keluarga besar di silat, ini menjadi kewajiban dan keharusan kita untuk mendorong dan mendukung terhadap pertumbuhan dan perkembangan silat di Bali,“ ujarnya.
Perguruan Kertha Wisesa merupakan salah satu organisasi perguruan silat yang menjadi inisiator juga berdirinya IPSI di Bali. Dengan demikian, dalam kedudukannya PPS Kertha Wisesa ini telah dikukuhkan sebagai anggota luar biasa IPSI Bali bersama lima perguruan lainnya. IPSI Bali telah membuat tatanan baru berkenaan dengan bagaimana tatanan dan mekanisme untuk menjadi anggota IPSI Bali.
Ketua DPD Wilayah Bali PPS Kertha Wisesa AA Ngurah Gede Widiada menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang kepada Wabup Suiasa yang sekaligus Ketua IPSI Bali karena telah hadir pada acara Penutupan Kejurda VII serangkaian dengan Peringatan HUT Ke-73 PPS Kertha Wisesa. “Dengan usia 73 tahun PPS Kertha Wisesa yang merupakan cikal bakal organisasi ini adalah kaum pergerakan yang dideklarasikan oleh bapak Made Regog Gunung, sehingga dalam prosesnya telah terbangun tonggak sejarah dalam mengisi kemerdekaan,” ucapnya.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat PPS Kertha Wisesa Ketut Widiana Karya menambahkan, PPS Kertha Wisesa selalu dilibatkan dalam kegiatan-kegiatan yang ada di IPSI baik dari kejuaraan di tingkat kabupaten maupun di tingkat provinsi. “Saya berharap melalui kejurda ini, adik-adik bisa mengikuti kegiatan-kegiatan di tingkat provinsi serta di tingkat kejuaraan pelajar dan kejuaraan lainnya. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini juga, kepada panitia kami sampaikan terima kasih karena penjaringan atlet-atlet itu akan dilanjutkan untuk kejuaraan-kejuaraan di masa yang akan datang,” harapnya. (dev/hmbad)