Beranda Badung News Pilkades Serentak Sukses, Ketua DPRD Putu Parwata Apresiasi DPMD Badung

Pilkades Serentak Sukses, Ketua DPRD Putu Parwata Apresiasi DPMD Badung

Hosting Indonesia

bvn/sar

Putu Parwata

 

MANGUPURA (BALIVIRALNEWS) –

Suksesnya hajatan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di Badung memperoleh apresiasi dari Ketua DPRD Badung Putu Parwata. Salah satunya jelas karena kerja keras dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Badung yang telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik.

Saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (24/5/2022), Putu Parwata menegaskan, pilkades serentak di 9 desa semuanya berjalan dengan lancar. “Tidak ada seperti tahun-tahun yang lalu. Ada kekisruhan. Kekisruhan ini akibat tidak jelasnya petunjuk teknis (juknis) maupun sosialisasi pelaksanaan pilkades,” tegas politisi PDI Perjuangan Dapil Kuta Utara tersebut.

Untuk tahun ini, Parwata melihat secara kongkret semuanya berjalan dengan baik. Perbupnya diatur dengan baik termasuk juknisnya, kemudian sosialisasinya. Semuanya sudah dilaksanakan termasuk bagaimana kandidat yang meninggal, suaranya ke mana, ini sudah jelas. Dengan begitu, tidak ada kekisruhan,” ungkap Sekretaris DPC PDI Perjuangan Badung tersebut.

Hal ini kelihatan dari pemantauan yang dilakukan sejak tanggal 21 Mei untuk persiapan dan 22 Mei 2022 pelaksanaan, aman-aman semuanya walaupun ada selisihnya sedikit-sedikit. Selisih sedikit artinya selisih 1 sampai 20, itu aman saja karena mamang juknisnya sudah jelas. Tidak ada lagi celah-celah untuk menjadikannya potensi masalah. “Saya apresiasi terutama dari DPMD yang sudah merancang dengan baik bersama Bupati, kemudian ada kesadaran masyarakat. Dari kesadaran masyarakat itu kehadiran mencapai 94 persen. Ini luar biasa yang merupakan partisipasi bersama masyarakat membangun desa. Ini luar biasa dan akan menjadi satu pemajuan pembangunan desa,” ungkapnya.

Sekarang tinggal dilantik. Harapannya, kepala desa yang baru ini betul-betul bisa mengapresiasi daripada peran masyarakat untuk membangun dan membuat program-program inovasi yang baru di masing-masing desanya. (sar)

Baca Juga  Bupati Ikuti Rakorsus Penegakan Hukum Pilkada di Masa Pandemi Covid-19
Hosting Indonesia